Karya Tulis RR

Kamis, 06 Desember 2012

Samsul Arif Berharap Juve Jumpa Madrid


JAKARTA - Raksasa Serie A, Juventus berhasil melanjutkan perjuangannya ke babak 16 besar Liga champions sebagai juara grup E, setelah menang 1-0 atas Shakhtar Donetsk di partai pamungkas. Kesuksesan yang diraih Juve ini juga disambut dengan semringah oleh striker tim nasional (Timnas) AFF Cup lalu, Samsul Arif Munif.

Striker yang baru saja mengikat kontrak bersama klub ISL, Persela Lamongan ini mengaku senang Juve bisa lolos ke babak selanjutnya, sebab klub asal Turin itu merupakan tim favoritnya sejak kelas 3 SD. Dia juga berharap Bianconeri bisa bertemu raksasa La Liga, Real Madrid pada babak 16 besar nanti. Madrid yang merupakan runner up grup D, memang bisa berpeluang bertemu Juve yang berpredikat sebagai juara grup E.

Meski Los Blancos saat ini ditangani pelatih sekaliber Jose Mourinho, namun mantan pemain Persibo Bojonegoro ini tetap yakin Juve bakal kembali sukses menyingkirkan Madrid.

"Saya Lebih suka Juventus bertemu Real Madrid di babak 16 besar. Karena dalam sejarah head to head, Juve selalu beruntung setiap kali bertemu Madrid. Jose Mourinho siapa takut," ucap Samsul, saat diwawancarai okezone melalui pesan singkat BBM, Kamis (6/12/2012).

Keyakinan tersebut bukan tanpa alasan, menurutnya Juve pada era Antonio Conte saat ini berbeda. Si Nyonya Tua memiliki permainan lebih kolektif, meski sang legenda Alessandro Del Piero telah meninggalkan Juve pada akhir musim lalu untuk bergabung ke Sydney FC. Bahkan dia sangat berharap, perjalanan Juve kali ini bisa menembus final.

"Mungkin sepeninggal Del Piero tidak ada lagi ikon di sana, tapi menurut saya itu membuat permainan tim semakin kolektif. Tidak ada yang merasa jadi seperti megabintang, sehingga hal itu yang membuat La Vecchia Signora semakin solid. Insya Allah perjalanan Juve kali ini bisa sampai final, kalo bisa juara," lanjut pemain berusia 27 tahun itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar