Getty Images
Jakarta - Kebangkitan Felipe Massa di jelang akhir musim ini diyakini bisa banyak memberi banyak kontribusi buat Ferrari yang menargetkan kembali jadi juara dunia F1 di musim 2013 mendatang.
Massa dapat banyak kritik di awal musim 2012 yang baru saja tuntas lantaran dianggap tak berkontribusi buat Ferrari. Saat Fernando Alonso mampu meraih kemenangan di Sepang dan sempat berada di posisi atas klasemen, driver asal Brasil itu loyo dengan cuma mengumpulkan dua poin dari lima seri perdana.
Namun Massa kemudian bangkit di paruh kedua musim. Di 10 balapan terakhir dia selalu menyumbang angka buatThe Prancing Horse. Kontribusinya itu juga berperan membantu Alonso menjaga persaingan dengan Sebastian Vettel, plus memuluskan Ferrari menjadi runner up juara dunia konstruktor.
Meski di musim 2012 telat panas, kebangkitan Massa pada paruh kedua musim diharapkan bakal bertahan hingga awal musim depan.
"Saya tak tahu ke mana Anda pergi di paruh pertama musim. Tapi saya sangat puas Anda bisa melakukan comeback," sahut Presiden Ferrari, Luca di Montezemolo, pada Massa.
"Maksud saya, kita bisa finis di depan tim besar lain pada klasemen konstruktor. Itu juga akan penting buat musim depan," lanjut Luca di Montezemolo seperti diberitakan Autosport.
Lebih lanjut, Di Montezemolo menekankan kalau Ferrari harus sudah langsung memiliki mobil dengan daya saing tinggi sejak balapan pertama. Reliabilitas Ferrari disebutnya akan jadi langkah awal tim mengembangkan mobil baru.
"Fernando menjalani musim yang luar biasa dan saya menyesal tidak bisa memberinya mobil yang cepat dan juga reliabel. Target di 2013, bukan hanya buat saya tapi juga buat kalian semua, adalah secepatnya memiliki mobil yang bisa memenangi balapan."
"Kita harus bekerja lebih keras lagi untuk bisa mendapatkannya, tapi tanpa harus kehilangan nilai plus yang sudah ditunjukkan tahun ini, dimulai dengan reliabilitas," papar dia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar